Bu Darmi

Nyoman Angga Yudistha

Kututurkan sebuah cerita
Kisah sedih yang jadi biasa
Karena kita menutup mata

Menjelang hari raya
Ibu darmi membeli semua perlengkapan di pasar
Uangnya sedikit tapi harus dapat banyak
Terpaksa berhutang walau malu sudah menumpuk

Upacara abadi di bali
Katanya demi semesta yang selalu harmonis
Ibu darmi kembali meringis
Semesta harmonis perlu tangisan bu darmi hm

Sesampainya di rumah
Ibu darmi bergegas memasak makanan untuk semua
Makanan sedikit tapi keluarganya banyak
Pejuang harmonis walau perut menahan lapar

Gemah ripah alamnya harmonis
Begitu tertulis di brosur pariwisata
Ibu darmi kembali meringis
Keluarga harmonis perlu tangisan bu darmi hm

Di tеngah semua derita
Ibu darmi tetap bеrdoa
Agar pulau seribu pura
Tak menjadi seribu pura-pura

Mencoba peruntungan
Bapak darma mempercayakan nasib pada seekor ayam
Uangnya sedikit tapi pengen cepat banyak
Tak menambah uang pak darma menambah hutang

Menang mungkin kalah sudah pasti
Nampaknya begitu tulis tangan pak darma
Ibu darmi kembali meringis
Pak darma jadi bengis bu darmi jadi sasaran hm

Di tengah semua derita
Ibu darmi bertanya-tanya
Apa para dewa di sana telah meninggalkan pulau dewata
Terlintas di benak bu darmi

Tuk tinggalkan semua ini
Tapi jadi janda tau mati
Bisa jadi lebih seram dari ini

Curiosidades sobre a música Bu Darmi de Nosstress

Quando a música “Bu Darmi” foi lançada por Nosstress?
A música Bu Darmi foi lançada em 2021, no álbum “Istirahat”.
De quem é a composição da música “Bu Darmi” de Nosstress?
A música “Bu Darmi” de Nosstress foi composta por Nyoman Angga Yudistha.

Músicas mais populares de Nosstress

Outros artistas de Asiatic music